Beasiswa UNS
DESKRIPSI
Universitas Sebelas Maret (UNS) memberi kesempatan kepada lulusan Program Sarjana (S-1) UNS yang berprestasi tinggi untuk menempuh pendidikan di program Magister (S-2) UNS dan mendapatkan beasiswa S-2 berupa “pembebasan uang kuliah tunggal (UKT)” selama empat (4) semester.
INFORMASI PENDAFTARAN DAN SELEKSI
Materi Tes, Dasar Pertimbangan Penerimaan, dan Pengumuman
- Materi Tes Seleksi
- Seleksi kelengkapan dokumen
- Seleksi Dokumen Sertifikat Test Potensi Akademik yang diterbitkan oleh Lembaga Penyelenggara Tes yang diakui Badan Kepegawaian Negara atau Fakultas Psikologi UNS.
- Seleksi Dokumen Sertifikat Bahasa Inggris, TOEFL ITP/TOEFL Internasional/EAP/ IELTS.
- Ujian Test Potensi Akademik dan Bahasa Inggris (TOEFL ITP/TOEFL Internasional/EAP/ IELTS), bagi peserta yang belum memiliki dokumen terkait yang memenuhi syarat.
- Ujian Wawancara.
- Dasar Pertimbangan Penerimaan
- Dasar pertimbangan penerimaan adalah hasil evaluasi kelengkapan dokumen, IPK, akreditasi Prodi, nilai TPA, nilai bahasa Inggris dan nilai wawancara, daya tampung program study.
- Pengumuman hasil seleksi dapat dilihat pada website https://spmb.uns.ac.id

